Skip to main content

Marketcap pada Cryptocurrency

Large-cap

Large-cap cryptocurrency atau mata uang kripto dengan kapitalisasi besar umumnya dianggap sebagai investasi kripto yang paling aman. Mata uang kripto dikategorikan large-cap apabila nilai kapitalisasi pasar lebih dari 10 miliar dolar AS.


Melakukan investasi pada mata uang kripto kapitalisasi pasar besar merupakan strategi yang paling umum untuk dilakukan. Sebab, mata uang dalam kategori ini memiliki track record jangka panjang yang telah terbukti. Tingkat keamanannya pun sudah mumpuni dan secara nilai dapat dihitung sebagai pemain besar di dunia kripto. 


Selain itu, mata uang kripto yang termasuk dalam large-cap memiliki likuiditas tinggi. Artinya, Anda dapat menemukan aset ini di hampir setiap bursa mata uang kripto dan mereka memiliki volume perdagangan yang tinggi. Likuiditas yang tinggi membuat investor mudah untuk masuk dan keluar. 


Jenis mata uang kripto yang termasuk dalam kategori ini adalah Bitcoin dan Ethereum.


Mid-cap

Mata uang kripto yang termasuk dalam kategori menengah ini memiliki kapitalisasi pasar antara 1 miliar hingga 10 miliar dolar AS. Jenis mata uang dalam kategori mid-cap umumnya dianggap memiliki potensi keuntungan yang belum dimanfaatkan penuh dan berisiko lebih tinggi.


Secara umum, mata uang kripto mid-cap cenderung memiliki kinerja baik dalam jangka panjang. Dengan memasukkannya ke dalam portofolio Anda, mata uang kategori sedang tersebut dapat meningkatkan diversifikasi aset menjadi lebih baik. Namun perlu diingat, bahwa tidak semua koin dalam kategori mid-cap berpotensi berubah menjadi large-cap.


Contoh jenis mata uang yang tergolong dalam kategori mid-cap adalah Litecoin, Cardano, dan Monero.


Small-cap

Koin dan token yang termasuk dalam kategori small-cap adalah yang memiliki kapitalisasi pasar antara 100 juta-1 miliar dolar AS. Mata uang kripto dalam kategori ini sangat fluktuatif dan dianggap sebagai investasi yang sangat berisiko. Meskipun terkadang memiliki banyak potensi pertumbuhan dalam jangka pendek. Contoh mata uang digital dari kategori ini adalah Dogecoin.


Micro-cap

Mata uang kripto yang masuk dalam kategori mikro tentu lebih berisiko daripada mata uang berkapitalisasi kecil. Biasanya yang termasuk dalam kategori ini adalah yang baru diluncurkan oleh beberapa orang atau kelompok anonim dan memiliki nilai kapitalisasi pasar kurang dari 50 juta dolar AS.

Comments

Popular posts from this blog

Cara update dan upgrade Manjaro Linux

 Assalamualaikum Pada kesempatan hari ini saya akan share bagaimana cara update dan upgrade di Manjaro Linux.  1. Buka terminal 2. Masuk ke superuser mode 3. Ketik pada terminal 4. Tunggu sampai selesai

Cara mengubah wifi ke mode monitor di Kali Linux

Hai... mengubah wifi ke mode monitor dibutuhkan misalnya saat kalian menggunakan tools mdk3, aircrack-ng, dll 1. kill semua proses jaringan terlebih dahulu dengan mengetik perintah " airmon-ng check kill "  2. lihat interface yang akan kita ubah ke mode monitor. Disini interface saya wlan0. ketik perintah "airmon-ng". 3. Untuk mengubah interface wlan0 ke mode monitor ketik perintah " airmon-ng start wlan0 ". Setelah itu interface berubah menjadi wlan0mon dan otomatis berubah ke mode monitor. Untuk mematikan mode monitor : 1. ketik perintah " airmon-ng stop wlan0mon". 2. Mulai kembali jaringan dengan mengetik perintah " service network-manager start ".

Cara menambah repositori di kali linux

hai... Repositori itu apa?? yup,, biasanya saya dapat pertanyaan seperti itu. Repositori adalah "tempat berbagai program dan aplikasi yang dapat diakses melalui internet". 1. Buka terminal. 2. Ketik perintah "nano /etc/apt/sources.list". 3. Tambahkan baris : deb http: // http.kali.org / kali kali-rolling main non-free contrib deb-src http: // http.kali.org / kali kali-rolling main non-free contrib Setelah itu tekan Ctrl+O dan enter, untuk menyimpan konfigurasi pada file sources.list. Dan keluar dengan cara Ctrl+X. 4. Setelah itu update dengan mengetik "apt-get update". 5. Upgrade dengan mengetik "apt-get upgrade".